NIAS UTARA(SUMUT),KABAR DAERAH-
Kapolsek Tuhemberua AKP IB Harefa, awalnya ia mendapat informasi dari warga Desa Siofabanua Kecamatan Tuhemberua Kabupaten Nias Utara ada seorang Nelayan tenggelam dilaut. Minggu (23/2/2020) Pagi.
Dari informasi tersebut, personil Polsek Tuhemberua Aiptu Sinema Harefa dan Aipda Suka Fati Gea mendatangani TKP, di pantai Desa Siofabanua Kabupaten Nias Utara, korban dibawa kerumahnya. katanya.
Korban inisial YZ (51) pekerjaan nelayan warga Desa Siofabanua Kecamatan Tuhemberua Kabupaten Nias Utara Provinsi Sumatera Utara.
Menurut keterangan anak kandung korban inisial KDZ (16), pada minggu (23/02) sekira pukul 04.00 wib pagi korban bersama beberapa orang Nelayan lainnya warga Desa siofabanua Kec. Tuhemberua pergi memancing dipulau sarang Baung dengan menggunakan kapal motor Boat.
Pada saat pulang sekitar 100 M dekat pantai, Korban dijemput oleh anaknya dengan menggunakan perahu dayung.
Saat mendayung perahu tersebut menuju pantai tiba-tiba ombak besar datang sehingga perahu mereka terbalik, dan keduanya sambil menyelamatkan diri masing-masing hingga anak korban berhasil menyelamatkan diri sampai kepantai.
Sementara ayahnya tidak bisa berenang juga tidak bisa menolong ayahnya. Kemudian anaknya meminta pertolongan kepada warga sekitar sehingga dilakukan pencarian ayahnya.
Tidak lama kemudian sekitar pukul 06.00 wib pagi, korban inisial YZ selaku korban ditemukan oleh warga dalam keadaan meninggal dunia.
Sedangkan perahu yang di pergunakan ditemukan sekitar 30 meter dari lokasi kejadian. Kini Jenazah korban dibawa kerumahnya di Desa Siofabanua Kecamatan Tuhemberua Kabupaten Nias Utara. terangnya. (Yamoni Laoli)